Judul : Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus
link : Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus
Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus
Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus - Untuk membasmi tikus terkadang agak sulit, karena hewan pengerat ini cukup cerdik terhadap berbagai racun dan jebakan yang sengaja kita pasang. Terlebih lagi reproduksinya yang terbilang cepat sehingga jumlahnya dapat berlipat ganda. Kalau kita biarkan terus-menerus, tikus akan dengan mudah membentuk koloni. Maka dari itu, kami menciptakan sebuah rangkaian yang dapat membasmi tikus yang ada dirumah anda.
Sekedar informasi bahwa komponen yang diperlukan untuk membuat rangkaian ini jumlahnya sangat terbatas, kira-kira kurang dari 10 komponen. Jadi bisa dipastikan bahwa estimasi harga yang diperlukan untuk membuat rangkaian ini kurang dari 50 ribu rupiah. Sangat cocok untuk pemula yang ingin praktek membuat sebuah rangkaian elektronika.
Komponen yang dibutuhkan adalah komponen dasar seperti resistor, kapasitor, transistor, IC 555, dan output berupa speaker. Jadi speaker inilah yang nantinya dapat mengeluarkan suara ultrasonik dengan sweep 50 Hz. Suara tersebut merupakan suara yang dibenci tikus, sehingga tikus tidak akan berani mendekat.
Anda tak perlu kawatir karena suara tersebut tak akan mengganggu tidur anda. Suara ini akan terasa bising di telinga tikus, namun tidak bagi manusia. Oke, berikut ini adalah skema rangkaian elektronika pengusir tikus sederhana yang bisa anda coba buat dan praktekkan di rumah.
Komponen yang digunakan :
- R1 : 1K8
- R2 : 1K
- R3 : 5K6
- R4 : 480R
- C1 : 2,2nF
- C2 : 0,022uF/6V
- IC : 555
- Q : SC1162
- Speaker : 4 ohm
Demikian penjelasan singkat mengenai rangkaian pengusir tikus, semoga artikel kali ini dapat berguna dan bermanfaat bagi anda semua.
Demikianlah Artikel Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus
Sekianlah artikel Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Gambar Rangkaian Elektronika Pengusir Tikus dengan alamat link http://gambarelektro.blogspot.com/2016/07/gambar-rangkaian-elektronika-pengusir.html